Tampilkan postingan dengan label Kumpulan Doa. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Kumpulan Doa. Tampilkan semua postingan

4/07/2015

Doa Pencanangan Bulan Dana PMI



PMI adalah lembaga nasional yang bergerak dibidang sosial dan kemanusiaan. PMI dituntut untuk mempunyai kemandirian walaupun di Indonesia Pemerintah masih mengalokasikan anggaran untuk kegiatan dimaksud. Karena itu dalam setiap tahun PMI senantiasa mengadakan pencanangan bulan dana PMI untuk menghimpun dana dari masyarakat, guna membantu kegiatan kemanusiaan. Sebagai makhluk sosial manusia tidak dapat hidup sendiri, oleh karena itu antara yang satu orang dengan yang lain saling ketergantungan.

أَعُوْذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبَّ الْعَالَمِيْنَ حَمْدًايُوَافِى نِعَمَهُ وَيُكَافِئُ مَزِيْدَهُ يَارَبَّنَا لَكَ الْحَمْدُ وَلَكَ الشُّكْرُ كَمَا يَنْبَغِىْ لِجَلَالِ وَجْهِكَ الْكَرِيْمِ وَعَظِيْمِ سُلْطَانِكَ اَللّٰهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍوَعَلَى اٰلِهِ وَاَصْحَابِهِ اَجْمَعِيْنَ.يَا مُقَلِّبَ الْقُلُوبِ ثَبِّتْ قَلْبِيْ عَلَى دِيِنِكَ وَ عَلَى طَاعَتِكَ


Ya Allah. Tuhan yang membolak-balikkan hati, tetapkanlah hati hamba-Mu di atas agama dan ketaatan kepada-Mu.
Palingkanlah hati kami dari segala sifat kikir, bahil dan tamak. Karena sungguh anugerah-Mu yang Maha Luas yang tak dapat kami menghitungnya.

Kami sadar ya Allah bahwa umur yang Engkau berikan, kesehatan yang Engkau limpahkan, kesempatan yang Engkau tebarkan menjadi sumber kenikmatan dan rizki yang tidak terhingga.
Karena itu ya Allah, jadikanlah kami untuk menjadi hamba-Mu yang pandai bersyukur yang karenanya akan bertambahlah kenikmatan yang kami dapatkan.

Ya Allah lapangkanlah hati kami untuk mendermakan sebagian kecil dari rizki yang Engkau titipkan kepada kami untuk mendukung dan menyukseskan pencanangan bulan dana PMI  tahun 2015.

Sesungguhnya hidup kami senatiasa dihadapkan dengan musibah dan bencana karena itu persiapkan hamba-Mu untuk ikhlas beramal guna membantu saudara-saudara kami yang dilanda musibah.

Kami yakin ya Allah setiap infaq yang kami keluarkan akan menambah rizki kami, akan menjauhkan kami dari musibah dan balak serta Engkau yang Maha Melipatgandakan amal kami.
Karena itu ya Allah dengan sepenuh hati, kami memohon rahmat dan Rahim-Mu, amin.

رَبِّ أَوِزِعْنِى أَنْ أَشْكُرَ نِعْمَتَكَ الَّتِى أَنْعَمْتَ عَلَىَّ وَعَلٰى وَالِدَىَّ وَأَنْ أَعْمَلَ صٰلِحًا تَرْضٰهُ وَأَدْخِلْنِىْ بِرَحْمَتِكَ فِى عِبَادِكَالصّٰلِحِيْنَ

Ya Tuhanku, berilah aku ilham untuk tetap mensyukuri ni`mat-Mu yang telah Engkau anugerahkan kepadaku dan kepada dua orang ibu bapakku dan untuk mengerjakan amal saleh yang Engkau ridhai dan masukkanlah aku dengan rahmat-Mu ke dalam golongan hamba-hamba-Mu yang saleh.

رَبَّنَا اٰتِنَا فِى الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِى الْاٰ خِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ, وَالْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ.



1/26/2015

Sayyidul Istighfar, Do'a Menjauhkan Su'ul Khatimah Menuju Khusnul Khatimah



Manusia adalah salah satu makhluk Allah yang diciptakan dalam wujud yang sebaik-baik bentuk. Namun tidak dapat dipungkiri bahwa manusia adalah makhluk Allah yang berpotensi untuk berbuat baik dan berbuat buruk. Perbuatan baik akan berdampak pada pemberian pahala oleh Allah, dengan pahala itu manusia akan diberikan keberkahan selama hidup didunia dan di akherat kelak akan mendapat syafa’at Allah melalui Rasulullah SAW.

Perbuatan dosa manusia merupakan fitrah insaniyah, karena manusia mempunyai sifat khata’ dan nisyan. Sekalipun sudah banyak diselenggarakan majlis taklim, majlis zikir dan beraneka macam jenis tausiyah. Namun sifat itu senantiasa melekat pada diri manusia. Lalu bagaimanakah kondisi manusia bila dalam setiap saat senantiasa dihadapkan dengan kematian/ ajal yang datangnya juga setiap saat, tidak bisa diharapkan, ditunda atau diajukan. Tentu saja bila dalam kondisi istiqomah melaksanakan perintah Allah maka kematian menjemput akan memperoleh derajat khusnul khatimah. Namun sebaliknya bila dalam kondisi sedang melaksanakan kemaksiatan maka akhir hayat akan menjadi suul khatimah.

Setiap muslim mengharapakan dalam hidupknya senantiasa istiqomah dalam menlaksanakan ketaatan dan pada akhir hayatnya akan khusnul khatimah. Karena itu Rasulullah SAW memberikan pedoman dengan zikir, khususnya zikir Sayyidul Istighfar, insya-Allah akan dijauhkan dari kematian yang suul khatimah.
Barangsiapa mengucapkannya disiang hari dalam keadaan yakin dengannya kemudian dia mati pada hari itu sebelum petang hari, maka dia termasuk penduduk syurga dan siapa yang mengucapkannya di waktu malam hari dalam keadaan dia yakin dengannya, kemudian dia mati sebelum shubuh maka dia termasuk penduduk syurga.” (HR. Bukhari – Fathul Baari 11/97). Berikut do’a/ zikirnya:

اَللَّهُمَّ أَنْتَ رَبِّي, لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ, خَلَقْتَنِي, وَأَنَا عَبْدُكَ, وَأَنَا عَلَى عَهْدِكَ وَوَعْدِكَ مَا اسْتَطَعْتُ, أَعُوذُ بِكَ مِنْ شَرِّ مَا صَنَعْتُ, أَبُوءُ لَكَ بِنِعْمَتِكَ عَلَيَّ, وَأَبُوْءُ بِذَنْبِي, فَاغْفِرْ لِي فَإِنَّهُ لَا يَغْفِرُ اَلذُّنُوْبَ إِلَّا أَنْتَ


”Ya Allah Engkau adalah Tuhanku, Tidak ada sesembahan yang haq kecuali Engkau, Engkau yang menciptakanku sedang aku adalah hamba-Mu dan aku diatas ikatan janji -Mu (yaitu selalu menjalankan perjanjian-Mu untuk beriman dan ikhlas dalam menjalankan amal ketaatan kepada-Mu) dengan semampuku, aku berlindung kepadamu dari segala kejahatan yang telah aku perbuat, aku mengakui-Mu atas nikmat-Mu terhadap diriku dan aku mengakui dosaku pada-Mu, maka ampunilah aku, sesungguhnya tiada yang dapat mengampuni segala dosa kecuali Engkau”.

Tata Cara Tidur Menurut Rasulullah Muhammad SAW



Tidur adalah fitrah sebagai makhluk hidup, termasuk manusia. Bagaimanakah tidur yang benar? Ada yang mengatakan bahwa tidur yang baik adalah tidur yang berkualitas. Karena itu tidak ditentukan banyak sedikitnya waktu. Waktu yang sedikit namun dapat menghilangkan rasa kantuk dan letih. Ada yang tidur berjam-jam namun rasa kantuk tetap menghinggapi sehingga malas untuk segera bergegas dari tempat ridur.

Padahal orang tidur tidak dapat merasakan bahwa berapa waktu menjadi berlalu.
Karena tertidur banyak orang yang kehilangan kesempatan, kehilangan rizki. Pernah terjadi seorang teman yang karena sedang tugas dinas di luar negeri, suatu saat dia mau pulang ke kampung halaman. Untuk menyingkat waktu dia menempuh jalan udara yaitu dengan naik pesawat terbang, dia sampai di bandara lebih awal dari waktu yang ditentukan sehingga harus menunggu. Sambil menunggu dia membaca surat kabar sambil minum dan makan snack. Tak terasa surat kabar yang dibaca terjatuh, dia tidak bisa manahan rasa kantuk sehingga tertidur, bangun setelah pesawat yang akan dinaiki sudah take off dan yang naik pesawat hanya tas dan kopernya.

Karena itu ketika hendak tidur di rumah atau hotel atau tempat lainnya, Rasulullah Muhammad SAW memberikan tuntunan untuk mendapatkan tidur yang berkualitas:
1. Berwudhu, sebagaimana ketika akan menegakkan shalat.
2. Berbaring dengan posisi miring ke kanan.
3. Berdo’a dengan do’a berikut:

اَللَّهُمَّ أَسْلَمْتُ نَفْسِي إِلَيْكَ وَفَوَّضْتُ أَمْرِي إِلَيْكَ وَأَلْجَأْتُ ظَهْرِي إِلَيْكَ رَهْبَةً وَرَغْبَةً إِلَيْكَ لَا مَلْجَأَ وَلَا مَنْجَا مِنْكَ إِلَّا إِلَيْكَ آمَنْتُ بِكِتَابِكَ الَّذِي أَنْزَلْتَ وَبِنَبِيِّكَ الَّذِي أَرْسَلْتَ (رواه البخاري


Ya Allah ya Tuhanku, aku berserah diri kepada-Mu, aku serahkan urusanku kepada-Mu dan aku berlindung kepada-Mu dalam keadaan harap dan cemas, karena tidak ada tempat berlindung dan tempat yang aman dari azab-Mu kecuali dengan berlindung kepada-Mu. Aku beriman kepada kitab-Mu yang telah Engkau turunkan dan aku beriman kepada nabi-Mu yang telah Engkau utus. (HR. Buchari)

Adapun keutamaan membaca do’a ini adalah bila meninggal pada malam itu maka matinya dalam keadaan fitrah. Karena itu jadikanlah do’a ini sebagai penutup ucapan menjelang tidur.

11/27/2014

Do'a Ziarah HUT ke-43 KORPRI, HUT ke-69 PGRI, HUT ke-15 Dharma Wanita



Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawan. Indonesia adalah bangsa yang besar, masyarakat Indonesia adalah masyarakat religious. Setiap daya upaya manusia senantiasa ada kekuatan lain yang maha segalanya. Tanpa campur tangan Allah, kehidupan manusia akan berantakan. Karena itu Allah SWT memberikan petunjuk berupa wahyu yang diberikan kepada para rasul. Karena itu manusia secara pribadi maupun secara kelompok sangat tergantung kepada Allah SWT.

KORPRI, PGRI dan Dharma Wanita merupakan organisasi besar yang dirikan oleh para pendahulu yang mempunyai visi dam misi spektakuler sehingga sampai hari ini tetap eksis. Karena itu sudah sepantasnya bila pada HUT tersebut senantiasa mengingat para pendahulunya, mengenang jasa dan pengorbanannya serta mendoakan agar arwahnya dimuliakan oleh Allah SWT.


أَعُوْذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبَّ الْعَالَمِيْنَ حَمْدًايُوَافِى نِعَمَهُ وَيُكَافِئُ مَزِيْدَهُ يَارَبَّنَا لَكَ الْحَمْدُ وَلَكَ الشُّكْرُ كَمَا يَنْبَغِىْ لِجَلَالِ وَجْهِكَ وَعَظِيْمِ سُلْطَانِكَ اَللّٰهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍوَعَلَى اٰلِهِ وَاَصْحَابِهِ اَجْمَعِيْنَ.


Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengasih dan Penyayang.
Puji syukur senantiasa kami panjatkan kehadirat-Mu, atas segala kasih dan sayang-Mu, pada hari ini kami hadir dan bermunajat di pusara para pahlawan kusuma bangsa, dalam rangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun ke- 43 Korpri, Hari Ulang Tahun ke-69 PGRI, Hari Ulang tahun ke-15 Dharma Wanita. Semoga kegiatan ini menjadi amal yang Engkau ridhai. Kegiatan yang dapat meningkatkan keimanan kepada-Mu.

Kami yakin dan sadar ya Allah, bahwa setiap yang bernyawa pasti akan mengalami kematian. Dan sesungguhnya setiap kematian akan memasuki alam pengadilan-Mu. Karena itu ya Allah. Ampuni dan kasih sayangilah para pahlawan kusuma bangsa kami, maafkanlah kesalahan mereka, hormatilah kedatangan mereka, luaskanlah tempat diam mereka, terangilah kuburnya, gantilah rumahnya dengan rumah yang lebih baik, gantilah keluarganya dengan lebih baik, jauhkanlah mereka dari huru-hara kubur dan siksaan api neraka.

Ya Allah ya Ghaffur, ampunan-Mu Maha Luas, kami yakin ya Allah tiada sedikitpun amal ibadah yang Engkau lalaikan, kecuali Engkau telah menyiapkan balasan dengan kebaikan yang melimpah. Karena itu lipatkanlah perjuangan dan pengorbanan para pahlawan menjadi amal jariyah. Kebaikannya akan menghapuskan dosa dan kesalahnnya, mereka menghadap-Mu dalam kondisi fitrah dan penuh dengan ampunan-Mu.

Ya Allah ya Tuhan kami.
Limpahkanlah taufiq dan hidayah-Mu, agar kami dapat menjadi pewaris yang mengemban amanat para pahlawan dan syuhada’ dalam mengisi kemerdekaan dan pembangunan, demi kokohnya persatuan dan kesatuan bangsa serta terwujudnya kesejahteraan bangsa Indonesia. Jauhkanlah perpecahan dan permusuhan sesama putra bangsa.

Limpahkanlah rahmat dan kasih sayang-Mu kepada para pemimpin bangsa dan Negara kami, agar mampu mewujudkan kesejahteraan bangsa Indonesia sebagai negeri yang makmur, adil dan merata serta berada dalam ampunan dan ridha-Mu.


ربنا اتنا فى الدنيا حسنة وفى الاخرة حسنة وقنا عذاب النار, وصل الله على سيدنا محمد وعلى اله وصحبه وسلم والحمدلله رب العالمين

1/15/2014

Khutbah Kedua Tiap Jum'at

Khutbah Jum'at adalah salah satu rukun menegakkan shalat Jum'at. Karena itu bila shalat Jum'at ditegakkan tanpa khutbah maka shalatnya tidak syah. Dan Khutbah Jum'at ada khutbah pertama dan kedua, Khutbah pertama biasanya terdiri dari uraian-uraian singkat tentang pesan-pesan iman dan taqwa kepada Allah dan nasehat-nasehat lainnya yang berkaitan dengan aqidah, syari'ah, akhlaq, fadhailul a'mal dan juga peristiwa-peristiwa aktual. Misalnya tentang Hari Besar Islam, Hari Libur Nasional, persitiwa alam dan lain sebagainya. Adapun khutbah kedua sebagai penutup khutbah, kadang khatib masih melanjutkan materi khutbah pertama yang berupa kesimpulan, namun ada juga yang berbeda karena khutbah kedua hanya mengucapkan pujian, membaca shalawat, wasiat iman dan taqwa dan kemudian berdo'a.
 

الخطبة الثانى

اَلْحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِيْ أَمَرَنَا بِاْلاِتِّحَادِ وَاْلاِعْتِصَامِ بِحَبْلِ اللهِ الْمَتِيْنِ. أَشْهَدُ أَنْ لاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَحْدَهُ لاَشَرِيْكَ لَهُ، إِيَّاهُ نَعْبُدُ وَإِيَّاُه نَسْتَعِيْنُ. وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ، اَلْمَبْعُوْثُ رَحْمَةً لِلْعَالَمِيْنَ. اَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَأَصْحَابِهِ أَجْمَعِيْنَ. عِبَادَ الله، اِتَّقُوا اللهَ حَقَّ تُقَاتِهِ وَلاَ تَمُوْتُنَّ إِلاَّ وَأَنتُمْ مُّسْلِمُوْنَ. إِنَّ اللهَ وَمَلاَئِكَتَهُ يُصَلُّوْنَ عَلَى النَّبِيِّ، يَاأَيُّهاَ الَّذِيْنَ ءَامَنُوْا صَلُّوْا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوْا تَسْلِيْمًا. اَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَأَصْحَابِهِ وَقَرَابَتِهِ وَأَزْوَاجِهِ وَذُرِّيَّاتِهِ أَجْمَعِيْنَ. اَللَّهُمَّ أَصْلِحْ جَمِيْعَ وُلاَةَ الْمُسْلِمِيْنَ، وَانْصُرِ اْلإِسْلاَمَ وَالْمُسْلِمِيْنَ، وَأَهْلِكِ الْكَفَرَةَ وَالْمُشْرِكِيْنَ وَأَعْلِ كَلِمَتَكَ إِلَى يَوْمِ الدِّيْنِ. اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِلْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ اْلأَحْيَاءِ مِنْهُمْ وَاْلأَمْوَاتِ، إِنَّكَ سَمِيْعٌ قَرِيْبٌ مُجِيْبُ الدَّعَوَاتِ وَيَا قَاضِيَ الْحَاجَاتِ. اَللَّهُمَّ افْتَحْ بَيْنَنَا وَبَيْنَ قَوْمِنَّا بِالْحَقِّ وَاَنْتَ خَيْرُ الْفَاتِحِيْنَ. رَبَّنَا آتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الآخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ

12/27/2013

Do'a Penyeringan Penyerahan Undian Tamades PD BKK



Pemberian hadiah adalah salah satu kiat suatu perusahaan untuk menaikkan omset. Perusahaan telah menghitung untung ruginya dengan pemberian hadiah tersebut. Walaupun kadang kala para nasabah merasa tersanjung karena memperoleh hadiah yang memuaskan, seperti, mobil, rumah, atau yang lainnya.
Kepuasaan custommer itulah yang diharapkan, sehingga setiap perusahaan berusaha memberikan kepuasan, dalam sikap, tutur kata. Kadang suatu perusahan memasang pengumuman "bila anda puas sampaikan pada yang lain tetapi bila pelayanan kami kurang baik sampaikanlah kepada kami". Salah satu lembaga keuangan PD BKK memberikan hadiah pada custommer, dengan
kegiatan ceremonialyang ditutup dengan pembacaan do'a.

أَعُوْذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبَّ الْعَالَمِيْنَ حَمْدًايُوَافِى نِعَمَهُ وَيُكَافِئُ مَزِيْدَهُ يَارَبَّنَا لَكَ الْحَمْدُ وَلَكَ الشُّكْرُ كَمَا يَنْبَغِىْ لِجَلَالِ وَجْهِكَ الْكَرِيْمِ وَعَظِيْمِ سُلْطَانِكَ اَللّٰهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍوَعَلَى اٰلِهِ وَاَصْحَابِهِ اَجْمَعِيْنَ


Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang, ditangan-Mu segala puji, maka hanya kepada-Mu kami mengucapkan pujian dan menumpahkan rasa syukur. Disebagian dari kenikmatan yang Engkau berikan, sehingga kami dapat mengikuti kegiatan Penyaringan Undian PD BKK/BKK  tahun 2013. Dalam keadaan rukun, damai dan sejahtera, semoga kegiatan ini tercatat sebagai bagian dari amal ibadah kepada-Mu.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Penyayang, sungguh karunia-Mu teramat banyak, dan tidak kuasa bagi hamba-Mu untuk menghitung. Sungguh tak pantas kami memohon kepada-Mu. Namun kami yakin ya Allah, Engkau Maha Penerima segala amal baik hamba-Mu. Dan Engkau Maha penerima tobat atas dosa dan kesalahan hamba-Mu. Karena itu ya Allah, segala amal baik yang kami lakukan hanya Engkau yang akan membalas dan Engkau lipat gandakan pahalanya.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa, wujudkanlah jiwa amanah dan profesional segenap manajemen BKK, dalam mengelola keuangan menuju pencapaian kemakmuran dan sejahteraan bersama, dalam naungan ridha dan ampunan-Mu.

Kami yakin dengan ridha dan ampunan-Mu, apapun yang kami usahakan akan mendatangkan keberkahan dan kemaslahatan, dalam turut serta membangun bangsa dan negara. Menuju masyarakat yang adil dan makmur materiil dan spiritual.

Ya Allah, dengan kerendahan hati kami memohon kepada-Mu, mudahkanlah urusan kami, bimbinglah kami ke jalan yang Engkau ridhai, berkahilah seluruh cipta, rasa, karsa dan pengabdian kami. Tumbuhkembangkalah PD BKK menjadi lembaga keuangan yang diunggulkan dan dibanggakan seluruh masyarakat.

Ya Allah ya haady, tunjukkanlah kami ke jalan yang benar, sebagaimana jalannya orang-orang yang Engkau berikan nikmat. Karena Engkaulah penyebar rahmat dan kasih sayang bagi seluruh alam. Karena itu hanya kepada-Mu kami berlindung dan hanya kepada-Mu kami memohon pertolongan.


رَبَّنَا لَا تُزِغْ قُلُوْبَنَا بَعْدَ اِذْ هَدَيْتَنَا وَهَبْ لَنَا مِنْ لَّدُنْكَ رَحْمَةً اِنَّكَ اَنْتَ الْوَهَّابُ

ﺮﺑﻧﺎﺁ ﺗﻧﺎ ﻓﻰ ﺍﻠﺪ ﻧﻴﺎ ﺣﺴﻧﺔ ﻮفى الاﺧﺮﺓ ﺣﺴﻧﺔ ﻮﻗﻧﺎ ﻋﺫ ﺑﺎ ﺍﻠﻧﺎ ﺮ ﻮﺍﻠﺣﻤﺪ ﷲ رب العلمين


12/06/2013

Do'a Road Show Pemasyarakatan Kegiatan Membaca, Perpustakaan Sahabat Terbaik Keluarga



Dalam rangka memasyarakatkan kegiatan gemar membaca, Perpustakaan Nasional menyelenggarakan Road Show Pemasyarakatan Kegiatan Membaca. Kegiatan ini sangat penting, terutama untuk memberikan motivasi pada seluruh masyarakat akan pentinagnya penguasaan ilmu pengetahuan yang dimulai dengan membaca.

Namun karena manusia mempunyai keterbatasan dalam mengingat suatu peristiwa, sehingga perlunya pada setiap keluarga agar mempunyai perpustakaan. Dari perpustaan itu sebenarnya merupakan gudangnya ilmu. Bahkan perpustakaan itu menjadi sahabat setia, terutama dengan koleksi yang bermacam-macam sehingga setiap orang akan merasa senang dengan koleksinya.

Buku-buku itu menjadi sahabat baik dalam suka maupun duka, berneda dengan orang. Mungkin ketika hatinya sedang nyaman dapat nyaman pula untuk diajak bicara, namun ketika hatinya sedang gundah-gulana niscaya dia akan memikirkan dirinya sendiri. Pada kegiatan Road Show itu agar memperoleh keberkahan maka ditutup dengan pembacaan do’a.


أَعُوْذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبَّ الْعَالَمِيْنَ حَمْدًايُوَافِى نِعَمَهُ وَيُكَافِئُ مَزِيْدَهُ يَارَبَّنَا لَكَ الْحَمْدُ وَلَكَ الشُّكْرُ كَمَا يَنْبَغِىْ لِجَلَالِ وَجْهِكَ وَعَظِيْمِ سُلْطَانِكَ اَللّٰهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍوَعَلَى اٰلِهِ وَاَصْحَابِهِ اَجْمَعِيْنَ


Ya Allah, Tuhan Yang Maha Penghasih lagi Maha Penyayang, ditangan-Mu segala puji, maka hanya kepada-Mu kami mengucapkan pujian dan menumpahkan rasa syukur. Disebagian dari kenikmatan yang Engkau berikan, sehingga kami dapat mengikuti kegiatan Road Show Pemasyarakatan Kegiatan Membaca, semoga kegiatan ini tercatat sebagai bagian dari amal ibadah kepada-Mu.

Ya Allah, Tuhan yang maha pemberi petunjuk, tunjukkanlah kami pada jalan yang Engkau Ridhai, bukakanlah hati dan pikiran kami untuk selalu membuka tabir ilmu-Mu. Tumbuhkanlah selalu pada hamba-Mu untuk gemar membaca, karena sesungguhnya dengan membaca, jendela dunia akan terbuka luas.

Kami yakin ya Allah, ilmu-Mu maha luas, seluas langit dan bumi bahkan lebih dari itu, lautan menjadi tinta untuk menuliskan ilmu-Mu bahkan ditambah lagi, ilmu-Mu tidak akan habis. Karena itu ya Allah bimbinglah selalu pada hamba-Mu untuk menghayati sunnah-Mu.

Ya Allah, ya haady, terangilah hati dan fikiran kami, agar tidak berbangga diri dengan ilmu yang kami miliki. Jadikanlah kami semua loba terhadap ilmu pengetahuan.

Ya Allah, bimbinglah kami dengan ilmu yang telah kami dapatkan, untuk membentuk mental spiritual sebagaimana para rasul dan anbiya’, menjadi insan yang bijaksana, rendah hati dan dapat memberi manfaat pada kehidupan manusia.

Kami yakin ya Allah, dengan ilmu segala urusan akan menjadi mudah dan ringan, jauhkanlah dari kami, sikap suka memudahkan dan menganggap ringan segala urusan. Engkaulah yang maha besar dan Engkau yang patut untuk diagungkan. Karena itu itu hanya kepada-Mu kami memohon dan hanya kepada-Mu kami kami berserah diri.

رَبَّنَا لَا تُزِغْ قُلُوْبَنَا بَعْدَ اِذْ هَدَيْتَنَا وَهَبْ لَنَا مِنْ لَّدُنْكَ رَحْمَةً اِنَّكَ اَنْتَ الْوَهَّابُ

ﺮﺑﻧﺎﺁ ﺗﻧﺎ ﻓﻰ ﺍﻠﺪ ﻧﻴﺎ ﺣﺴﻧﺔ ﻮفى الاﺧﺮﺓ ﺣﺴﻧﺔ ﻮﻗﻧﺎ ﻋﺫ ﺑﺎ ﺍﻠﻧﺎ ﺮ ﻮﺍﻠﺣﻤﺪ ﷲ رب العلمين